Rabu, 16 Oktober 2013

Seni Berkomunikasi dengan Persuasi yang Efektif

Persuasi (membujuk) merupakan salah satu bentuk dari social influence (pengaruh sosial). Dengan memiliki teknik persuasi yang baik, seseorang akan memiliki social influence yang baik pula.
persuasi_300x300
Kemampuan untuk mempengaruhi orang lain, secara tidak disadari merupakan bakat alamiah manusia yang diciptakan dengan kemampuan akal yang lebih tinggi. Sehingga, manusia bisa survive dengan modal kemampuan persuasi yang dimilikinya.

Penjelasan tentang teknik-teknik persuasi yeng efektif berikut merupakan suatu seni dalam berkomunikasi. Sejauh ini teknik teknik tersebut telah banyak membantu orang-orang berprestasi mengubah gagasan pribadinya menjadi hasil yang positif. Teknik-teknik itu meliputi:

  1. 1. Jadilah seorang pembujuk yang percaya diri. Diartikan sebagai percaya akan kemampuan dalam mencapai keberhasilan diri.

  2. 2. Lakukan persuasi yang hebat di empat menit pertama dalam perbincangan. Bentuk penampilan semenarik mungkin, karena kesan pertama seseorang sangat dipengaruhi oleh apa yang pertama kali mereka lihat. Kemudian sampaikan persuasi dengan suara yang santun dan baik sambil menyeimbangkan posisi dengan komunikan.

  3. 3. Bahasakan tubuh dengan sopan dan welcome hingga mampu memancarkan citra diri.

  4. 4. Bangun kepercayaan dan kredibilitas komunikan dengan memberi pertanyaan yang mendorong seseorang untuk bercerita tentang dirinya, lalu berikan tanggapan dan bukannya reaksi dengan kata-kata yang tepat diwaktu yang tepat pula.

  5. 5. Jadilah pendengar yang baik dan tulus dengan menyeimbangi perbincangan. Simak dengan baik keluhan mereka dan berikan tanggapan/jawaban atas pertanyaan itu.

  6. 6. Bantu orang lain mengurangi ketakutan yang menutup pikiran mereka pada perubahan dengan meyakinkan mereka.

  7. 7. Bersikaplah terbuka pada masukan/kritikan.

  8. 8. Gunakan humor yang membangun dalam meningkatkan persuasi yang hebat. Bisa dengan cara menggunakan kalimat yang mengecilkan masalah atau kalimat ironi. Contoh: “Sangat mudah untuk berhenti merokok. Saya telah melakukannya seribu kali.”

  9. 9. Kembangkan karisma diri. Dengan cara jadilah diri sendiri, bersikap terbuka pada orang lain, berharap bahwa orang lain akan menyukai, dan bekerja untuk mencapai sasaran.

  10. 10. Beri dukungan pada pendengar dan refleksikan pengalaman pendengar.

  11. 11. Mintalah dukungan dan dapatkan komitmen yang kuat untuk partisipasi aktif.

Kemampuan untuk membujuk adalah dasar dari kemampuan untuk memimpin. Karenanya, dengan mempelajari teknik-teknik tentang bagaimana cara untuk meyakinkan orang lain agar percaya, mengikuti, dan membantu, akan memberi kulaitas-kualitas kepemimpinan pada diri yang lebih kuat dan membuat setiap gagasan-gagasan menjadi menarik.


Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2013/10/seni-berkomunikasi-dengan-persuasi-yang-efektif/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar